Budaya

Ironi Perempuan Berjilbab Manusia Gurun dan Tak Openmind Terbantahkan dengan Sosok Ars-Vita Alamsyah

Ars-Vita Alamsyah. (Foto: VoA)
Ars-Vita Alamsyah. (Foto: VoA)

Kalau ada yang mengatakan perempuan Indonesia berjilbab atau menutup kepala layaknya manusia gurun dan sosok tertutup (open mind) lihatlah sosok Ars-Vita Alamsyah. Wanita ini merupakan seorang engineer muslimah berhijab asal Indonesia yang bekerja di Space X. Perusahaan bergengsi ini milik Elon Musk yang bergerak di bidang aerospace.

Bila mengacu pada biografinya yang tersebar luas di berbagai media, sejak kecil, Ars-Vita Alamsyah bercita-cita berkiprah di dunia teknologi. Ia sangat terinspirasi oleh kakeknya yang merupakan seorang Insinyur Mesin.

Vita akhirnya melanjutkan pendidikan S2 nya di MIT School of Engineering. Seperti dilansir Voice of America (VOA), fase pendidikan Ini dilakukan usai menyelesaikan studinya di University of Maryland di tahun 2017.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Dan, setelah menyelesaikan kuliah S-2 di MIT, Vita Alamsyah diterima di Space X, perusahaan aerospace di California, sebagai Supply Chain Reliability Engineer, di mana ia merepresentasikan perempuan Muslim di sektor industri ini.

Vita Alamsyah mengatakan keberadaannya di Space X ia ingin menjadi bagian dari inovasi besar dalam menyelesaikan masalah yang kompleks dan melihat perkembangan teknologi yang semakin maju.

Vita mengaku tidak takut untuk jujur dalam memperkenalkan siapa dirinya sebagai seorang muslimah yang memakai hijab.

Yang jelas, Vita telah membuktikan bahwa tudingan perempuan yang memakai penutup kepala tidak open mind dan 'kurang otaknya' adalah salah besar.

Lalu siapa manusia gurun itu?