Maroko Berpesta Sungkurkan Spanyol: Ole...Ole ..Maghribi.. Ole..Ole..Maghribi...!

Olahraga  

Para pendukung Maroko dari berbagai kawasan Arab bersama-sama merayakan kemenangan.
Para pendukung Maroko dari berbagai kawasan Arab bersama-sama merayakan kemenangan.

Fans Maroko Berpesta di Jalan-Jalan

Begitu adu pinalti usai, ribuan penggemar sepak bola Maroko membanjiri jalan-jalan Maroko untuk merayakan kemenangan. Mereka menerikan nama kiper Yassine Bounou yang bermain sangat cemerlang di dalam memblok serangan pemain maupun ketika harus beradu pinalti dengan menepis setiap tendangan bola pemaon Spanyol. Warga Maroko merayakan kemenangan Atlas Lions di depan parlemen di Rabat.

dalam berbagai tayangan video yang tersebar di media sosial Gambar dmenunjukkan para suporter yang sangat bersemangat berpesya menari dan berteriak dengan berbalut bendera Maroko. Sementara para suporter lain menaiki mobil atau apapun yang memungkinkan mereka mengibarkan bendera Maroko dari ketinggian. Bunyi klakson bergema sementara suporter yang lain meneriakkan Maroko melalui jendela dan balkon untuk berbagi kegembiraan.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Slogan juga diteriakkan di seluruh jalan, termasuk "Ole, Ole, Ole Maghreb, Maghreb" (Maroko, Maroko) di antara nyanyian lainnya.

Atlas Lions Maroko memberi penggemar Maroko kesempatan lain untuk merayakan satu kemenangan yang memang pantas mereka dapatkan setelah penampilan spektakuler sepanjang kompetisi. Maka tak heran para pendukung Maroko antusias membawa benderanya untuk merayakan kemenangan Maroko melawan Spanyol ini.

Kegemilang ini memang tidak disangka-sangka. Sebab, sebelum memasuki fase pertandingan babak 16 besar, Maroko mampu menyingkirkan tim favorit. Bahkan Singa Atlas mampu menyelesaikan babak penyisihan grup tanpa terkalahkan. Ini mereka lakukan melalui dua kemenangan melawan Belgia dan Kanada, serta hasil imbang tanpa gol melawan Kroasia.

Pelatih kepala Walid Reragui menepati janjinya dan membuat Maroko merasakan kegembiraan melaju ke perempat final untuk pertama kalinya dalam sejarah negara itu.

“Kami ingin memenangkannya itu pasti kami akan melakukan segalanya untuk menang [melawan Spanyol],” kata Reragui pada konferensi prapertandingan Atlas Lions di Qatar, Senin pagi.

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image