Bumi Jadi Contoh Implementasi HAM dalam Sesi Tahunan PBB

Politik  

Dalam kesempatan lain, Direktur Jenderal Hak Asasi Manusia, Dhahana Putra, mengapresiasi upaya yang dilakukan oleh Bumi untuk terus meningkatkan implementasi hak asasi manusia dalam aktivitas bisnisnya. Menurut Dhahana, upaya tersebut sejalan dengan mandat Peraturan Presiden No. 60 tahun 2023 tentang Strategi Bisnis Nasional dan Hak Asasi Manusia.

“Kami yakin bahwa implementasi bisnis dan hak asasi manusia yang dilakukan oleh Bumi dapat meningkatkan daya saingnya secara global,” jelas Dhahana.

Sementara itu, Presiden Direktur PT Bumi Resources Tbk., Adika Nuraga Bakrie, menyatakan bahwa Bumi menjunjung tinggi prinsip menghormati hak asasi manusia dalam operasinya.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

“Perusahaan telah dua kali melakukan pemeriksaan kewajiban hak asasi manusia secara independen dalam dua tahun terakhir di seluruh area operasional sebagai bukti komitmen kami,” katanya.

“Sebagai upaya perbaikan terus-menerus, Perusahaan selalu mencari cara untuk meningkatkan kebijakan dan mekanisme pengaduan melalui pemeriksaan kewajiban hak asasi manusia, Prisma, dan mekanisme lainnya. Perusahaan selalu berusaha secara proaktif untuk meminimalkan potensi masalah sebelum masalah tersebut muncul,” tambah Adika.

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image