Kapitalisme, Kekuasaan Oligarkis dan Negara di Indonesia (Bag 1)

Politik  

Dominasi oligarki pasca turunnya harga minyak di pasar dunia pada tahun 1980-an tidak membuat liberalisme lebih dominan, justru lembaga-lembaga seperti parlemen, partai golkar, militer, dan birokrasi sipil Indonesia secara instrumental dimanfaatkan untuk melindungi dan memantapkan kekuasaan oligarki.

Mereka menjadi pewaris utama dari suatu proses privatisasi selektif yang memindahkan monopoli-monopoli negara ke tangan-tangan swasta besar serta menyediakan lahan yang subur bagi perluasan korporasi (Hadiz, 2005 : 170).

Selama masa kekuasaan Soeharto, konglomerat-konglomerat bisnis raksasa muncul dengan sokongan negara yang sebagian di antaranya tumbuh menjadi pemain ekonomi regional, bahkan internasional. Negara menjadi sarana utama untuk kapitalisme dan kepentingan-kepentingan kaum kapitalis dikonsolidasikan, dipertahankan, dan dilindungi.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image